Simalungun, Pindo Online
Bupati Simalungun, Radiapoh Hasiholan Sinaga, SH MH melakukan kunjungan kerja ke Kementerian Perhubungan RI, Selasa (12/10/2021).
Kehadiran Bupati yang didampingi Kepala Dinas Perhubungan Simalungun, Ronni Butarbutar disambut Sekretaris Inspektorat Jenderal Kementerian Perhubungan, R boru Sinaga.
“Saya terus bergerak melakukan lobi-lobi ke sejumlah kementerian yang dapat mendukung percepatan pembangunan dan melengkapi sarana-prasana yang diperlukan Kabupaten Simalungun menuju lebih maju, lebih baik dan rakyatnya sejahtera,” kata Bupati menjawab pertanyaan melalui telepon selular, Selasa (12/10/2021).
Bupati menjelaskan, kehadirannya di Kementerian Perhubungan untuk menyampaikan prosopal permohonan bantuan alat-alat pengujian dan sarana prasarana fasilitas keselamatan lalu lintas di Kabupaten Simalungun.
“Kita tahu, bahwa Kabupaten Simalungun merupakan salah satu wilayah yang berada di kawasan Danau Toba sebagai destinasi wisata skala prioritas nasional. Tentu, dari sisi keselamatan penggunaan jalan mau pun lalu lintas, Pemkab Simalungun sangat perlu mempersiapkan sarana prasarana fasilitas keselamatan berlalu-lintas,” kata Bupati.
Pemkab Simalungun, kata Bupati, harus memberikan rasa aman dan kenyamanan bagi wisatawan domestik mau pun mancanegara untuk menikmati destinasi wisata yang tersedia.**(Tim)