MTQ TINGKAT ANAK-ANAK DUSUN I DESA BATU TUNGGAL BERJALAN SUKSES PENUH CERIA

  • Bagikan

 

Labura, Pindo

MTQ Dusun I Suka Rakyat I, Desa Batu Tunggal, Kecamatan NA IX-X, Kabupaten Labuhanbatu Utara berjalan sukses. MTQ sebagai Event islami diharapkan mampu meningkatkan kualitas akhlak, kecerdasan, dan mencintai Al Quran. Dengan disukseskannya MTQ tingkat Dusun di Dusun I Suka Rakyat I Desa Batu Tunggal dapat terus mendorong semangat untuk mempelajari Al Qur’an.

Suksesnya acara MTQ Dusun I Desa Batu Tunggal diharapkan menjadi contoh untuk dusun-dusun lainnya di Desa Batu Tunggal bahkan di Kabupaten Labuhanbatu Utara sebagai ajang untuk meningkatkan rasa cinta qur’an dan terbentuknya karakter yang religius, cerdas, kuat dan bertelorensi tinggi. Acara MTQ Dusun I Suka Rakyat I Desa Batu Tunggal terdiri dari beberapa cabang perlombaan yang diantaranya lomba Tilawah, lomba adzan, lomba tahfiz dan lomba pidato.

MTQ Dusun I Desa Batu Tunggal diawali dengan kata sambutan panitia yang diwakili oleh Ni’matul Ulya Munthe berharap besar “Semooga Acara MTQ di Dusun I Desa Batu Tunggal dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan di tahun yang akan datang” Katanya. Ketua BKM Masjid Al-manar bapak Purwo Sentoso turut mengapresiasi suksesnya acara MTQ tersebut, “ MTQ yang kami laksakan Alhamdulillah berjalan sukses, terimakasih untuk seluruh panitia yang sudah berjuang hingga akhir kegiatan. Saya berharap peserta lomba tidak boleh puas, harus lebih rajin belajar dan tahun depan semoga dapat terus kita tingkatkan” Ujarnya.

Penutupan MTQ Dusun I Suka Rakyat I Desa Batu Tunggal juga dilengkapi dengan Tausiah oleh Ust Rosihan Anwar yang juga merupakan Pembina Remaja Mesjid Dusun I Batu Tunggal. Dalam tausiahnya menyampaikan pentingnya mencintai Al Qur’an sebagai dasar hidup seorang muslim, dan tidak cukup hanya dengan mempelajari tetapi juga harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. “ Semoga dengan adanya acara MTQ ini dapat terus meningkatkan ketaqwaan, Al-Qur’an dapat mendatangkan kebahagiaan, tanpa shalat dan Al Qur’an tidak mungkin datang kecintaan terhadap Allah” Pungkasnya.

Pengumuman juara MTQ Dusun I Desa Batu Tunggal dipenuhi keceriaan. Adapun juara juara dalam perlombaan MTQ tersebut diantaranya : Lomba tilawah putra kategori SD kelas tinggi Juara 1 Irfansyah Rifai Ritonga, Juara 2 Muhammad Alfarizi. Lomba tilawah putri kategori SD kelas tinggi Juara 1 Annisa Fitri Sagala, Juara 2 Irda sari Ritonga, Juara 3 nazla ansyaria Sipahutar. Lomba azan kategori SD kelas tinggi Juara 1 Irfansyah Rifai Ritonga, Juara 2 Muhammad Alfarizi, Juara 3 Nur Hidayat Hasibuan. Lomba tahfiz putra kategori SD kelas tinggi Juara 1 Irfansyah Rifai Ritonga, Juara 2 Aidil Septian Siregar, Juara 3 Nawalul ijlal Munthe. Lomba tahfiz putri kategori SD kelas tinggi Juara 1 Nazla ansyaria Sipahutar, Juara 2 Salamah Ritonga, Juara 3 Irda sari Ritonga. Lomba azan kategori SD kelas rendah Juara 1 Muhammad Arfan Ritonga, Juara 2 Aidil Septian Siregar, Juara 3 Syahril Ritonga. Lomba tahfiz putri kategori SD kelas rendah Juara 1 Almira khoiri, Juara 2 Balqis talita, Juara 3 Elia Savia munthe. Lomba pidato putri kategori SD kelas tinggi Juara 1 Najla ansyaria Sipahutar, Juara 2 Annisa Fitri sagala, Juara 3 Irda sari Ritonga. Lomba surah pendek putri kategori TK Juara 1 Fitri nur Fadilah Munthe. Lomba tilawah putri kategori SD kelas rendah Juara 1 Almira Khoiri.

Suksesnya perlomba MTQ Dusun I Desa Batu Tunggal tidak lepas dari peran pemuda-pemudi sebagai panitia pelaksana dan didukung oleh para orang tua di Desa Batu Tunggal. Adapun panitia yang berperan dalam menyukseskan acara tersebut diantaranya : Anshori Hasibuan (Ketua Panitia), Ni’matu Ulya (Wakil ketua), Sholeh Sipahutar dan Rosihan Anwar Hasibuan (Pembina Remaja Mesjid), Fahri Ramadhan dan Eva Munthe (sebagai master of ceremony), Faisal Hasibuan (Acara), Faisal Fahmi Siregar dan Reza Pahlawan Daulay (Dokumentasi dan publikasi). Semoga Acara MTQ ini dapat terus di tingktkan di masa yang akan datang sebagai event meningkatkan pengetetahuan dan kecintaan terhadap nilai-nilai qur’an.**Reza Daulay

 

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *